Pengertian Kecerdasan Emosional Menurut Para Ahli

Pengertian Kecerdasan Emosional Menurut Para Ahli. Kecerdasan emosional pertama kali diungkapkan pada tahun 1990 oleh psikolog Peter Salovey dari Havard University dan John Mayer dari University of New Hampshire. Salovey dan Mayer (Hamid, 2007: 14) mendefinisikan kecerdasan emosional sebagai satu subset kecerdasan sosial yang melibatkan kebolehan seseorang memantau emosi dan perasaannya sendiri dan orang lain dapat mendiskriminasikannya dan menggunakan maklumat ini untuk membimbing cara pemikiran dan tindakannya. Ahli lain yang bernama Baron pada tahun 1992 seorang ahli psikologi Israel mendefinisikan kecerdasan emosional sebagai serangkain kemampuan pribadi, emosi dan sosial yang mempengaruhi kemampuan seseorang untuk berhasil dalam mengatasi tuntutan dan tekanan lingkungan (Goleman, 2000: 180). Kecerdasan emosional merupakan suatu kemampuan dalam memantau emosi dan perasaannya sendiri yang dapat mempengaruhi keberhasilan dalam kehidupan.
Pengertian Kecerdasan Emosional Menurut Para Ahli
Kecerdasan Emosional Menurut Para Ahli
Menurut Goleman (2000: 512), kecerdasan emosional adalah kemampuan seseorang mengatur kehidupan emosinya dengan intelegensi (to manage our emotional life with intelegence) menjaga keselarasan emosi dan pengungkapannya (the appropriateness of emotion and its expression) melalui keterampilan kesadaran diri, pengendalian diri, motivasi diri, empati, dan keterampilan sosial. Cooper dan Syawaf (Tridhonanto, 2010: 8) mengatakan bahwa kecerdasan emosional adalah kemampuan merasakan, memahami, dan secara selektif menerapkan daya dan kepekaan emosi sebagai sumber energi dan pengaruh yang manusiawi.

Dari beberapa kutipan diatas dapat disimpulkan bahwa  kecerdasan emosional (EQ) adalah suatu kemampuan yang dimiliki oleh seseorang dalam mengenali, mengelola, dan mengekspresikan emosi yang dimiliki serta mampu membina hubungan dengan orang lain. Kecerdasan emosional juga merupakan gabungan dari semua kemampuan emosional untuk menghadapi seluruh aspek kehidupan.

Comments

Popular posts from this blog

Kelebihan dan Kekurangan Metode Pembelajaran Project Based Learning Menurut Para Ahli

Komponen Kurikulum Menurut Para Ahli

Pengertian Pendekatan Belajar MODERAT (Modification Of Reciprocal Teaching) Menurut Para Ahli